Minggu, 12 April 2020

Materi Gerak Berirama Kelas 5



Gerak berirama memiliki 2 macam gerakan dasar yaitu : gerakan melangkahkan kaki dan gerakan mengayun lengan. Gerak melangkah dan mengayun memiliki 2 tujuan yaitu : merangkai gerak secara harmonis dan menampilkan gerak yang indah.
A.    Kombinasi gerak melangkah dan mengayun satu tangan.
Cara melakukanya yaitu :
1.      Berdiri tegak kedua lengan lurus ke depan.
2.      Hitungan 1-2 putarlah lengan kiri ke belakang satu setengah lingkaran,bersamaan dengan langkah kaki kiri satu langkah ke belakang.
3.      Hitungan 3-4 putarlah lengan kiri ke depan satu setengah lingkaran bersamaan kaki kiri di rapatkan ke kaki kanan.
4.      Hitungan 5-6 putarlah lengan kanan ke belakang satu setengah lingkaran bersamaan dengan ayunan kaki kanan ke belakang satu langkah.
5.      Hitungan 7-8 putarlah kembali lengan kanan ke depan satu setengah lingkaran bersamaan dengan kaki kanan di rapatkan ke kaki kiri.
6.      Gerak selanjutnya dapat di lakukan dengan melangkah ke depan, ke samping kiri atau ke samping kanan.
7.      Lakukan 6x8 hitungan.
Gb. kombinasi gerak melangkah dan mengayun satu tangan.
B.     Kombinasi gerak melangkah dan mengayun dua tangan.
Cara melakukanya yaitu :
1.      Sikap awal berdiri tegak kedua lengan lurus ke depan.
2.      Hit 1-2 : putarlah kedua lengan ke belakang satu setengah lingkaran bersamaan dengan langkah kaki kiri satu langkah ke belakang.
3.      Hit 3-4 : putarlah kedua lengan ke depan satu setengah lingkaran bersamaan kaki kiri di rapatkan ke kaki kanan.
4.      Hit 5-6 : putarlah kedua lengan ke belakang satu setengah lingkaran bersamaan dengan ayunan kaki kanan ke belakang satu langkah.
5.      Hit 7-8 : putarlah kembali kedua lengan ke depan satu setengah lingkaran bersamaan dengan kaki kanan di rapatkan ke kaki kiri.
6.      Gerak selanjutnya dapat di lakukan dengan melangkah ke depan, ke samping kiri atau ke samping kanan.
7.      Lakukan 6x8 hitungan.

Gb. Kombinasi gerak melangkah dan mengayun dua tangan.
C.     Kombinasi gerak melangkah dan mengayun kedua lengan ke atas.
Cara melakukanya yaitu :
1.      Berdiri tegak , kedua kaki rapat dan kedua tangan di samping badan.
2.      Hit 1-3 : langkahkan kaki kiri serong ke depan diikuti ayunan kedau tangan ke belakang 3 kali hitungan.
3.      Hit 4 : kembali ke sikap awal.
4.      Hit 5-7 : langkahkan kaki kanan serong kanan dengan lutut di tekuk, diikuti ayunan kedua lengan ke atas belakang 3 kali hitungan .
5.      Hit 8 : kembali kesikap awal.
6.      Lakukan bergantian 2x8 hitungan.

Gb Kombinasi gerak melangkah dan mengayun kedua lengan ke atas.
D.    Kombinasi gerak melangkah dan mengayun ke dua lengan ke samping.
Cara melakukanya yaitu :
1.      Berdiri tegak, kedua kaki rapat dan kedua lengan di samping badan.
2.      Hit 1-2 : langkahkan kaki kiri 2 langkah ke depan.
3.      Hit 3-4 : ayunkan kedua tangan ke samping kanan 2 x hit.
4.      Hit 5-6 : kaki kanan mundur 2 langkah.
5.      Hit 7-8 : ayunkan kedua tangan ke samping kiri 2 x hit.
6.      Lakukan bergantian 2x8 hit.
Gb. Kombinasi gerak melangkah dan mengayun ke dua lengan ke samping
E.     Kombinasi gerak melangkah sambil  mengayun lengan dari samping ke depan.
Cara melakukanya yaitu :
1.      Berdiri tegak, kedua lengan lurus ke bawah di smaping badan.
2.      Hit 1 : langkahkan kaki kanan ke depan, ikuti dengan meluruskan kedua lengan ke samping sejajar bahu.
3.      Hit 2 : langkahkan kaki kiri ke depan, ikuti dengan ayunan kedua tangan lurus ke depan, kemudian tepuk tangan.
4.      Hit 3 – 8 : gerakanya sama dengan gerakan pada hit 1 dan 2.
5.      Sikap akhir berdiri tegak , kedua lengan lurus di samping badan.
Gb. Kombinasi gerak melangkah sambil  mengayun lengan dari samping ke depan.
F.      Kombinasi gerak melangkah sambil  mengayun lengan ke samping lalu mengayun ke depan dengan tepuk tangan
Cara melakukanya yaitu :
1.      Berdiri tegak , kedua lengan lurus di samping badan.
2.      Hit 1 : langkahkan kaki kanan ke depan, ikuti dengan meluruskan kedua lengan ke samping setinggi bahu.
3.      Hit 2 : langkahkan kaki kiri ke depan, ikuti dengan kedua lengan tepuk tangan di depan dada.
4.      Hit 3-8 : gerakan sama dengan gerakan hit 1 dan 2.
5.      Sikap akhir berdiri tegak, kedua lengan di samping badan.


Demikian materi Gerak Berirama untuk kelas 5 semoga bermanfaat ya ....


Sumber : Buku Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan Kelas 5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar